Gas Etilen Bikin Buah Cepat Matang
pisang matang alami Buah-buahan secara alami memiliki zat pematang bernama etilen. Kehadiran zat ini membuat buah-buahan seperti pisang dan mangga matang yang ditandai dengan perubahan pada tekstur, warna, dan aroma. Etilen itu merupakan zat hormon dari tanaman itu sendiri. Kita ambil contoh mangga. Kehadiran etilen membuat mangga yang tadi kulitnya hijau menjadi kuning, ada keluar aromanya, dan daging buah lebih lunak, Buah-buahan tersebut matang tidak serempak. Misalnya dari satu contoh pisang, matang secara alami hanya ada satu atau dua buah saja yang matang ditandai dengan kulit yang berwarna kuning kemudian diikuti yang lain. Untuk mengatasi buah matang yang tidak serempak, industri buah-buahan mengenal zat tambahan etilen.Pada pisang dan buah lainnya, produksi etilen melonjak saat buah siap matang. Lonjakan ini memicu transformasi buah yang keras, hijau, kusam berubah menjadi buah yang lembut, mencolok, dan lezat untuk dimakan. Hal ini biasa dilakukan oleh pedagan...